Pembahasan Materi Pelajaran Kimia SMA

Monday, March 4, 2013

Struktur Atom


Sobat Materi Kimia SMA, perkembangan pemahaman tentang struktur atom sejalan dengan awal perkembangan ilmu kimia modern. Ilmuwan  pertama yang membangun model/ struktur atom adalah John Dalton, kemudian secara bertahap disempurnakan oleh J.J Thompson, J. Rutherford, dan Niels Bohr.

Model Atom Dalton

Teori atom Dalton didasarkan pada pengukuran kuantitatif reaksi-reaksi kimia. Dalton menyimpulkan beberapa postulat sebagai berikut.
  • Materi tersusun atas partikel-partikel sangat padat dan kecil yang tidak dapat dibagi lagi, partikel ini dinamakan atom
  • Atom-atom suatu unsur identik dalam segala hal, tetapi berbeda dengan atom unsur lain
  • Dalam reaksi kimia, terjadi penggabungan atau pemisahan dan penataan ulang atom-atom dari satu komposisi ke komposisi lainnya
  • Atom dapat bergabung dengan atom lain membentuk suatu molekul dengan perbandingan yang sederhana

Kesimpulan dari model atom Dalton adalah atom merupakan bagian terkecil suatu unsur yang masih memiliki sifat unsur tersebut.
model atom dalton

Nah, begitulah gambaran mengenai Model Atom Dalton yang sobat Materi Kimia SMA pelajari di kelas X ini. Model atom selanjutnya adalah Model Atom Thompson
Facebook Twitter Google+

Back To Top