Pembahasan Materi Pelajaran Kimia SMA

Wednesday, March 6, 2013

Perioda dan Golongan


Sobat Materi Kimia SMA, coba dilihat kembali tabel periodik di buku kimia kalian. Materi kimia kelas X sekarang sobat akan mempelajari Perioda dan Golongan. Apa itu perioda? Apa itu golongan? Dan bagaimana hubungannya dengan tabel periodik?
Perioda berisi unsur-unsur dalam baris horizontal. Golongan berisi unsur-unsur dengan kolom vertikal. Dalam tabel periodik modern, golongan diberi label. Label yang dipakai ada yang mengikuti aturan lama, ada juga yang mengikuti aturan baru (IUPAC). Menurut aturan lama, nomor golongan ditandai dengan angka romawi diikuti huruf A dan B, sedangkan menurut aturan IUPAC menyarankan golongan dinomori mulai dari angka 1 sampai angka 18. Yang akan kita pelajari selanjutnya adalah aturan lama.
sistem periodik

Unsur-unsur golongan A disebut unsur-unsur utama dan unsur-unsur golongan B disebut unsur-unsur transisi, atau transisi deret pertama. Dua baris yang diletakkan di bawah tabel dinamakan unsur-unsur transisi dalam (golongan aktinida dan lantanida).
Pada tabel periodik modern, unsur-unsur dapat digolongkan ke dalam logam, bukan logam, dan semi-logam (metalloid). Unsur-unsur logam berada dalam golongan IA sampai IIIA dan unsur transisi, unsur-unsur bukan logam berada dalam golongan VA sampai VIIIA. Adapun golongan IVA dengan arah diagonal ke kanan bawah, umumnya semi-logam.
Begitulah uraian tentang perioda dan golongan dari Materi Kimia SMA, semoga bisa membantu sobat mempelajari Bab Sistem Periodik di kelas X. Sobat yang mau mempelajari materi selanjutnya silahkan menuju Hubungan Konfigurasi Elektron dan Sistem Periodik
Facebook Twitter Google+

Back To Top